GAYA, GERAK DAN ENERGI SEMESTER 2

Print Friendly and PDF
 BAB 5
A.    PENGERTIAN DAN PENGARUH GAYA
Gerakan mendorong atau menarik yang menyebabkan benda bergerak disebut gaya. Gaya yang dikerjakan pada suatu benda akan mempengaruhi benda tersebut. Gaya terhadap suatu benda dapat mengakibatkan benda bergerak, berubah bentuk, dan berubah arah.

1.     Gaya dapat menyebabkan benda bergerak
Sebuah meja dapat bergerak jika kita beri gaya berupa dorongan atau tarikan. Kelereng juga dapat bergerak jika kita beri gaya berupa sentilan dan sebagainya.
Gambar berikut adalah contoh bahwa gaya dapat menyebabkan benda bergerak.

clip_image002

clip_image003


2.     Gaya Dapat Mengubah Bentuk dan Ukuran Benda
Ambillah sebuah lilin mainan atau plastisin. Kemudian, buatlah bola dari plastisin tersebut. Lalu, tekanlah oleh jarimu  bola  plastisin  tersebut. Bola plastisin akan berubah bentuk tidak bulat lagi.
Selain contoh diatas gambar- gambar berikut juga membuktikan bahwa gaya dapat merubah bentuk benda
clip_image005
clip_image007

3.     Gaya Dapat Mengubah Arah Gerakan Benda
Dalam  pertandingan  sepak  bola,  seorang  pemain menendang bola ke pemain lainnya dengan arah tendangan  yang  berbeda-beda.  Ada  yang  arahnya ke  depan,  ke  belakang,  dan  ke  samping.  Tendangan yang  dilakukan  pemain  itu  menyebabkan  arah  bola berubah.
clip_image009
B.    HUBUNGAN GAYA, GERAK, DAN ENERGI
clip_image011
Perhatikan gambari di atas!
Ketika kita mendorong lemari, kita memberikan gaya. Gaya dapat berupa dorongan atau tarikan. Kita memberikan gaya kepada lemari agar lemari dapat bergerak. Lemari dikatakan bergerak jika terjadi perubahan posisinya. Kita memberikan gaya, artinya kita memiliki sesuatu yang menghasilkan gaya. Sesuatu yang menyebabkan kita menghasilkan gaya sering dinamakan  energi.

C.     JENIS – JENIS GAYA

1.     Gaya Gravitasi
Pada saat kita melempar bola ke atas, bola itu akan jatuh ke bawah. Gaya tarik bumi ini disebut gaya gravitasi. Gaya gravitasi yang terjadi pada benda yang jatuh dari ketinggian tertentu tentunya berbeda-beda. Hal ini disebabkan karena gaya gravitasi dipengaruhi oleh berat, bentuk, ukuran, dan ketinggian tertentu. Semakin jauh letak suatu benda dari pusat bumi, gaya gravitasinya semakin kecil.

Untuk membuktikannya lakukan percobaan berikut!
clip_image013
1)    Lemparkan satu batu kecil ke atas. Kemudian catat berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk sampai ke tanah!
2)    Lemparkan lagi batu kecil yang sama. Tetapi dengan ketinggian lebih tinggi. Catatlah berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk sampai ke tanah!
3)    Lemparkan kembali batu kecil yang sama. Lemparkan dengan ke-tinggian rendah. Catatlah waktu jatuhnya!
Percobaan di atas membuktikan bahwa semua benda yang kita lemparkan ke atas selalu jatuh. Hal ini karena adanya gaya gravitasi bumi. Semakin rendah benda dilemparkan ke atas, semakin cepat benda jatuh ke bumi. Semakin tinggi benda dilemparkan ke atas, semakin lama benda itu jatuh ke bumi.

Gaya gravitasi ini juga menarik benda-benda yang ada di luar angkasa seperti meteor, satelit buatan manusia, dan bulan. Gaya tarik ini menyebabkan benda-benda tersebut selalu berada di tempatnya.

Bagaimana apabila tidak ada gaya gravitasi?
Sebelum menjawab pertanyaan tersebut, kamu mungkin pernah melihat film atau berita mengenai astronot yang ada di bulan. Astronot tersebut dapat
melayang-layang di bulan karena gaya gravitasi di bulan sangat kecil. Hal yang sama akan terjadi pada benda-benda yang ada di bumi apabila gaya gravitasi tidak ada. Kita akan melayang-layang di udara tanpa bisa menyentuh tanah.

2.     Gaya Magnet
Magnet berasal dari kata "magnesia" yang merupakan nama sebuah daerah kecil di Asia. Orang yang pertama kali menemukan magnet adalah Magnus.
Bahan yang dapat dibuat untuk membuat magnet adalah besi atau baja. Besi lebih mudah dibuat menjadi magnet namun kemagnetannya cepat hilang. Baja sangat sukar dibuat magnet. Namun demikian, kemagnetannya lebih tahan lama dibandingkan dengan magnet yang dibuat dari besi.
Magnet terdiri atas 2 macam, yaitu magnet alam dan magnet buatan. Benda yang memiliki gaya magnet dengan sendirinya dinamakan magnet alam. Adapun benda yang memiliki gaya magnet karena dibuat oleh manusia dinamakan magnet buatan. Tarikan atau dorongan yang disebabkan oleh magnet disebut gaya magnet.
Pada umumnya, magnet terdiri atas empat bentuk, yaitu magnet jarum, magnet batang, magnet silinder, dan magnet ladam.
clip_image015

a.     Mengelompokkan benda yang bersifat magnetis dan tidak magnetis
Benda- benda yang dapat tertarik oleh magnet disebut benda yang bersifat magnetis sedangkan benda-benda yang tidak dapat tertarik oleh magnet disebut benda yang tidak magnetis ( nonmagnetis ).
Selain itu, Ada benda yang dapat ditarik kuat oleh magnet. Ada benda yang ditarik lemah oleh magnet. Berdasarkan sifat kemagnetannya, benda digolongkan menjadi 3 jenis,
yaitu:
* Feromagnetik,  yaitu benda yang memiliki sifat kemagnetan kuat.
* Paramagnetik,   yaitu benda yang memiliki sifat kemagnetan lemah.
* Diamagnetik, yaitu benda yang tidak memiliki sifat kemagnetan.


b.     Menunjukkan kekuatan gaya magnet
Kekuatan gaya magnet untuk menarik benda-benda yang bersifat magnetis dipengaruhi oleh garis gaya magnet dan jarak magnet dengan benda tersebut. Perhatikan uraian berikut ini!
1)    Garis gaya magnet
Pada saat batang magnet di letakkan di bawah kertas HVS yang terdapat serbuk besi maka serbuk besi akan membentuk pola-pola garis yang disebut garis gaya magnet. Perhatikan gambar berikut!
clip_image017clip_image019

Daerah yang dilingkupi oleh garis gaya magnet merupakan medan magnet. Pada gambar tampak serbuk besi banyak berkumpul di ujung-ujung magnet. Ujung-ujung magnet disebut juga kutub magnet. Pada bagian inilah magnet memiliki kekuatan terbesar dibandingkan bagian magnet lainnya.

2)    Pengaruh jarak benda magnetis terhadap kekuatan gaya magnet
Kekuatan gaya magnet selain dipengaruhi oleh garis gaya magnet juga dipengaruhi oleh jarak benda magnetis. Agar kamu lebih memahami pengaruh jarak terhadap kekuatan gaya magnet lakukanlah kegiatan berikut!
clip_image021
3)    Kutub senama dan tidak senama pada magnet
Kekuatan magnet terbesar terletak pada bagian ujung-ujung magnet atau kutub magnet. Magnet memiliki dua kutub, yaitu kutub utara dan kutub selatan. Apa yang akan terjadi jika dua magnet didekatkan satu dan yang lainnya? Kutub-kutub magnet memiliki sifat yang istimewa. Jika kamu mendekatkan kutub-kutub magnet yang senama (utara dan utara atau selatan dan selatan) maka keduanya akan tolak-menolak. Apabila kamu mendekatkan kutub-kutub magnet yang tidak senama (utara dan selatan) maka keduanya akan saling tarik menarik.

c.      Penggunaan Magnet dalam Kehidupan Sehari-hari
Alat-alat  dalam kehidupan sehari-hari yang menggunakan magnet di antaranya adalah pengunci kotak pensil atau tas, dinamo, kompas, speaker radio, mikrofon, antena pada mobil remot kontrol, dan alarm pengaman mobil.
Magnet juga digunakan pada alat-alat berat untuk mengangkut benda-benda dari besi. Magnet tersebut berasal dari aliran listrik oleh karena itu disebut elektromagnet. Jika tidak ada aliran listrik maka sifat kemagnetannya akan hilang.
d.     Membuat magnet
Terdapat beberapa cara dalam pembuatan magnet di antaranya adalah cara induksi, menggosok, dan mengalirkan arus listrik.
1)    Cara induksi
Magnet dapat dibuat dengan cara induksi, yaitu mendekatkan atau menempelkan magnet pada benda yang akan dijadikan sebagai magnet.
clip_image023clip_image025
2)    Cara Menggosok
Magnet dapat dibuat dengan cara menggosok benda yang akan dijadikan magnet dengan magnet batang yang kita miliki. Untuk mendapatkan magnet dengan cara menggosok, lakukanlah langkah-langkah berikut ini.
a)     Letakkan sebatang besi atau baja yang akan dijadikan magnet di atas meja.
b)    Gosokkan salah satu kutub magnet pada besi atau baja tersebut dengan kuat dan searah.
c)     Lakukan gosokkan tersebut berulang-ulang. Semakin lama menggosok maka semakin kuat kemagnetannya.
clip_image027

3)    Mengalirkan arus listrik (elektromagnetik)
Perhatikan cara pembuatan magnet dengan mengalirkan arus listrik berikut ini!
a)     Lilitkan paku dengan kawat kumparan. Semakin banyak kumparan maka kemagnetannya akan semakin kuat
b)    Sambungkan kedua kawat kumparan pada batu baterai.
c)     Dekatkan paku tersebut dengan jarum atau paku payung maka jarum dan paku payung akan menempel pada paku.
clip_image029


3.     Gaya Gesekan
Gaya gesekan merupakan gaya yang ditimbulkan oleh dua permukaan yang saling bersentuhan. Lantai yang licin membuat kita sulit berjalan di atasnya karena gaya gesekan yang terjadi antara kaki kita dengan lantai sangat kecil.
a.     Membandingkan gerak benda pada permukaan yang berbeda-beda
Permukaan yang halus dan kasar memiliki gaya gesekan yang berbeda. Untuk mengetahui perbedaan gerak benda pada permukaan yang berbeda-beda, lakukanlah kegiatan berikut!
clip_image030clip_image031Permukaan papan luncur yang berbeda-beda mengakibatkan gaya gesekan yang dihasilkan pun berbeda. Hal ini dapat dilihat dengan perbedaan gerak balok pada saat meluncur di atas papan luncur.
b.     Memperbesar dan memperkecil gaya gesekan
Dalam kehidupan sehari-hari kita jumpai berbagai cara yang dilakukan untuk memperkecil atau memperbesar gaya gesekan, di antaranya adalah sebagai berikut:
1)    Pemberian pelumas atau oli pada roda atau rantai sepeda agar gesekannya dapat diperkecil.
2)    Penggunaan kayu yang berbentuk bulat untuk mendorong benda agar lebih mudah.
3)    Penggunaan pul pada sepatu pemain bola.
4)    Membuat alur-alur pada ban mobil atau motor.

c.      Manfaat dan kerugian dengan adanya gaya gesekan dalam kehidupan sehari-hari
1)    Manfaat gaya gesekan dalam kehidupan sehari-hari
a)     Membantu benda bergerak tanpa tergelincir
b)    Menghentikan benda yang sedang bergerak
2)    Kerugian gaya gesekan dalam kehidupan sehari-hari
a)     Menghambat gerakan
b)    Menyebabkan aus

Uji Kompetensi 1

A. Berilah tanda silang (X) huruf a, b, c, atau d pada jawaban yang benar!

1.     Perhatikan gambar di samping!
clip_image033

Besi-besi bekas dapat diambil dari tumpukan sampah yang berserakan  dengan memanfaatkan .           .           .           .
a.   gaya gesek                           b.   gaya pegas
c.   gaya magnet                        d.   gaya gravitasi
2.     Kegiatan yang dilakukan anak seperti pada gambar di samping menunjukkan bahwa gaya memengaruhi ....
clip_image035
a.   gerak benda b.   sifat benda
c.   bentuk benda          d.   jumlah benda
3.     Sebutir kelereng akan menggelinding jika disentil. Hal ini menunjukkan bahwa gaya memengaruhi
a.   gerak benda c. jumlah benda
b.  bentuk benda          d. warna benda
4.     Perhatikan gambar berikut ini!
clip_image037
Toni menendang bola ke arah Anton. Selanjutnya, Anton menyundul bola tersebut. Gaya yang diberikan oleh Toni dan Anton  mengakibatkan bola ....
a.   bergerak semakin lama semakin cepat
b.  bergerak beraturan kemudian diam
c.   berubah kecepatan dan arah gerak
d.  berubah bentuk dan wujud
5.     Perhatikan gambar di samping ini!
clip_image039
Gaya yang diberikan perajin gerabah seperti pada gambar mengakibatkan
a.   tanah liat berubah bentuk
b.  kecepatan tanah liat berubah
c.   arah tanah liat berubah
d.  warna tanah liat berubah
6.     Contoh peristiwa yang terjadi akibat gaya gravitasi bumi yaitu . . . .
a. matahari terbit dan terbenam
b. bumi berputar mengelilingi matahari
c. air sungai menguap
d. buah kelapa jatuh
7.     Semakin jauh sebuah benda dari permukaan bumi maka gaya gravitasinya semakin ....
a. sedang                        c. besar
b. kecil                 d. tetap
8.     Pengaruh gaya gravitasi bumi semakin kuat terhadap suatu benda apabila . . . .
a. benda semakin ringan
b. jarak benda dari pusat bumi semakin dekat
c. suhu benda semakin panas
d. angin bertiup kencang
9.     Mobil yang mogok dapat berpindah tempat karena didorong oleh beberapa orang. Hal ini menunjukkan bahwa gaya dapat memengaruhi . . . .
a.   wujud benda           b.   jumlah benda
c.   gerak benda d.   bentuk benda
10.            Bahan di bawah ini yang dapat ditarik oleh magnet adalah ....
a. kayu    b. Besi            c. Kaca           d. Plastik
11.            Kompas selalu menunjuk arah utara dan selatan karena pengaruh . . . .
a. ketinggian tanah      b. magnet bumi
c. suhu udara                d. arah angin
12.            Berikut adalah bentuk magnet buatan, kecuali . ...
a. ladam              b. jarum
c. bentuk A                     d. bentuk U
13.            Adanya gaya gravitasi bumi memungkinkan kita . . . .
a. melayang di udara  b. berenang di air
c. menapak di tanah    d. menghirup napas
14.            Jika dijatuhkan dari ketinggian yang sama, kertas yang diremas lebih dahulu mencapai tanah daripada kertas berbentuk lembaran. Hal ini berarti gaya gravitasi dipengaruhi oleh . . . .
a. berat benda              b. gaya gesek
c. bentuk benda                       d. gaya magnet
15.            Pola-pola garis yang dibentuk oleh serbuk besi ketika didekatkan dengan magnet merupakan ....
a. garis gaya magnet               b. garis gaya gesekan
c. kutub magnet                       d. garis arah magnet
16.            Bagian magnet yang memiliki kekuatan terbesar untuk menarik benda magnetis adalah ....
a. tengahnya     b. sisi-sisinya  c. kutub-kutubnya  d. Pinggirnya
17.            Perhatikan gambar di samping!
clip_image041
Seorang penerjun payung lama-kelamaan akan jatuh ke bawah karena pengaruh
a.   gaya gravitasi          b.  gaya pegas
c.   gaya otot                  d.  gaya magnet
18.            Alat-alat yang menggunakan magnet di antaranya adalah sebagai berikut, kecuali ....
a. mikrofon        b. Alarm        c. Dinamo                 d. gunting
19.            Benda-benda yang dapat ditarik oleh magnet disebut benda ....
a. magnetis        b. Antik         c. Keras                     d. kuno
20.            Magnet dapat dibuat dengan tiga cara, kecuali ....
a. menginduksi             b. Menggosok 
c. Memanaskan                        d. mengalirkan arus listrik
21.            Berikut ini alat yang menggunakan sifat magnet adalah ....
a. ban sepeda                c. setrika
b. bel listrik                    d. rice cooker
22.            Gaya tarik bumi disebut juga ....
a. gaya gravitasi bumi b. gaya magnet bumi
c. gaya gesekan            d. gaya berat
23.            Para astronot dapat melayang-layang di angkasa karena tidak ada gaya ....
a. pegas               c. magnet
b. gravitasi                     d. otot
24.            Pembuatan magnet seperti pada gambar di samping dilakukan dengan cara . . . .
clip_image042
a. induksi                        b. gosokan
c. dialiri arus listrik       d. Konduksi
25.            Pembuatan magnet dengan cara induksi menghasilkan magnet yang bersifat . . . .
a. tetap                b. kuat
c. sementara                  d. kekal
26.            Perhatikan gambar berikut!
clip_image044
Sepeda motor yang semula bergerak kemudian direm. Kegiatan mengerem sepeda motor yang sedang melaju agar berkurang kecepatannya memanfaatkan
a.   gaya pegas               c. gaya gravitasi
b.  gaya magnet            d. gaya gesek
27.            Buah kelapa jatuh ke bawah dari pohonnya akibat pengaruh ....
a. gaya gesekan            b. gaya magnet c. gaya gravitasi            d. gaya dorong
28.            Gaya yang ditimbulkan akibat dua buah permukaan yang saling bersentuhan adalah ....
a. gaya gesekan            b. gaya magnet c. gaya berat d. gaya gravitasi
29.            Perhatikan gambar di samping!
clip_image046
Setelah katapel ditarik dan dilepaskan, batu yang ada di katapel akan terlempar. Hal ini menunjukkan bahwa gaya memengaruhi
a.   bentuk benda                      b.   jumlah benda
c.   gerak benda            d.   wujud benda
30.            Saat mengendarai sepeda kamu tidak tergelincir. Hal ini disebabkan pada ban sepeda terjadi gaya ....
a. tekan               c. otot
b. gravitasi                     d. gesek
31.            Semakin kasar permukaan benda yang bergesekan maka gaya gesekan yang terjadi akan ....
a. semakin kecil            b. semakin besar
c. sama kecil                  d. sama besar
32.            Jenis lantai yang menimbulkan gaya gesek paling kecil adalah yang . . . .
a. dilapisi karpet                       b. dibuat dari keramik
c. dilapisi permadani   d. dilapisi keset
33.            Ujung paku dibuat halus dan runcing agar . . . .
a. kekuatannya bertambah               b. lebih lentur
c. gaya geseknya berkurang             d. lebih awet
34.            Contoh gaya gesek yang menguntungkan adalah ....
a.   ban  sepeda  yang  sudah  lama dipakai menjadi gundul
b.   mesin kendaraan menjadi aus
c.   alas kaki dibuat kasar
d.   semua jawaban benar
35.            Pernyataan yang benar tentang gaya gravitasi adalah ….
a. Gaya gravitasi di seluruh bagian bumi adalah sama.
b. Gaya gravitasi berpusat di garis khatulistiwa.
c. Makin jauh dari bumi gaya gravitasi makin kecil .
d. Makin jauh dari bumi gaya gravitasi makin besar.

B. Isilah titik-titik di bawah ini dengan jawaban yang benar!
1.     Daerah di sekitar magnet yang masih dipengaruhi oleh gaya tarik magnet disebut ....
2.     Bahan yang sangat baik untuk dibuat magnet adalah ....
3.     Apabila kutub tidak senama dua buah magnet didekatkan maka akan terjadi ....
4.     Astronot yang ada di bulan dapat melayang-layang karena di bulan tidak terdapat ....
5.     Kerugian yang dapat ditimbulkan karena adanya gaya gesekan adalah ... dan ....
C. Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut dengan jelas!
1.     Jelaskan apa yang dimaksud dengan medan magnet dan pada bagian manakah magnet memiliki medan magnet yang terbesar!
2.     Jelaskan bagaimana pembuatan magnet dengan cara mengalirkan arus listrik!
3.     Jelaskan apa yang akan terjadi apabila di bumi tidak terdapat gaya gravitasi!
4.     Sebutkan contoh dalam kehidupan sehari-hari yang berhubungan dengan bagaimana memperbesar dan memperkecil gaya gesekan!
5.     Sebutkan manfaat gaya gesekan dalam kehidupan sehari-hari!
Previous
Next Post »

WARNING..!! Etika BERKOMENTAR di Blog all's well :

a. Gunakanlah Perkataan yang Baik, Ramah dan Sopan
b. Komentar SPAM akan all's well HAPUS setelah direview
c. Komentar NEGATIF & RASIS akan Segera di HAPUS
d. Dilarang Menambahkan "LINK AKTIF" dalam Komentar

Note: "ANDA SOPAN KAMI PUN SEGAN" (all's well) ConversionConversion EmoticonEmoticon

Our Gallery